Jumat, 13 Maret 2015

Berwisata Ke Candi Plaosan Di Klaten Jawa Tengah

Berwisata Ke Candi Plaosan Di Klaten Jawa Tengah, Tempat Wisata Terindah - Ingin menyaksikan pesona terunik dari objek wisata candi yang ada di Klaten ? Mungkin tempat wisata yang bernama candi plaosan adalah tempat wisata yang cocok untuk Anda kunjungi, sebab candi plaosan ini merupakan salah satu tempat wisata yang menyuguhkan keunikan tersendiri jika di bandingkan dengan tempat wisata lainnya. Candi Plaosan adalah candi yang terletak di Dukuh Plaosan, Desa Bugisan, Kecamatan Prambanan, Kabupaten Klaten, Provinsi Jawa Tengah. Candi Plaosan yang letaknya tidak jauh dari Candi Prambanan ini memang sudah di kenal dengan pesonanya yang sangat unik, di mana candi ini telah di bangun oleh Rakai Panangkaran di mana beliau adalah seorang raja dari Dinasti Syailendra yang juga telah mendirikan Candi Sewu dan Candi Borobudur yang cukup terkenal di belahan dunia tersebut. Uniknya dari candi ini terbagi atas dua bagian yang mana bagian tersebut bernama Candi Plaosan Kidul dan juga Candi Plaosan Lor, letak dari kedua candi tersebut memang berdekatan yang mana hanya berjarak 100 meter saja. Selain keunikan tersebut, candi plaosan ini juga masih memiliki keunikan yang lainnya loh, mau tahu tidak? Yuk langsung saja simak di ulasan berwisata ke Candi Plaosan di Klaten berikut ini. (Baca juga : Tempat Wisata di Klaten )
Gambar Candi Plaosan
Gambar Candi Plaosan

Candi plaosan terlihat jelas corak bangunan candinya yang mana telah di ketahui adanya perpaduan di antara dua kebudayaan yakni kebudayaan Hindu dan kebudayaan Buddha, di mana jika menurut keyakinan dari warga sekitar lokasi ini, bahwa candi plaosan ini ternyata cukup diyakini mempunyai kekuatan cinta kasih diantara Rakai Pikatan dengan Pramudya Wardhani. Oleh sebab itulah tempat ini sangat di yakini dapat mendatangkan keberkahan bagi para pasangan laki-laki dan wanita yang datang ke tempat tersebut. Itulah yang menjadi salah satu alasan kalau wisata Candi Plaosan ini sangat populer buat pasangan suami istri yang datang ingin di karuniai seorang anak. Hal ini tentunya menjadi keunikan tersendiri dari objek wisata candi plaosan tersebut.

Nah, jika Anda ingin menyaksikan juga keunikan candi plaosan silakan saja datang kedaerah  Prambanan, Klaten. Semoga ulasan berwisata ke candi plaosan di Klaten ini bermanfaat.